Friday 20 April 2012

Google Earth Tuntun Brierley Bertemu Ibu Kandung

detail berita

BOMBAY - Seorang pria India yang terpisah dari keluarganya sejak usia lima tahun menggunakan perangkat web untuk melacak desa asalnya. Hasilnya, dia bisa kembali bersatu dengan ibu kandung yang bertahun-tahun tidak diketahui keberadaannya.

Diwartakan Cnet, Senin (16/4/2012), Saroo Brierley menceritakan pada BBC tentang kejadian tersebut. Pada 1986, dia bepergian menggunakan kereta bersama kakaknya, namun tidak sengaja terpisah. Awalnya Brierley kecil tertidur di dalam kereta dan 14 jam kemudian terbangun di sebuah pemukiman kumuh di Calcutta, tanpa kakaknya.

Pertama kalinya, dia hidup di jalanan, bergabung dengan sekelompok anak demi bertahan hidup. Kemudian dia dibawa ke panti asuhan serta diadopsi oleh pasangan dari Australia.

"Saya pasrah telah hilang dan tidak bisa menemukan jalan pulang. Jadi saya pikir pergi ke Australia adalah sesuatu yang bagus," tandasnya.

Seiring dewasa, hasrat Brierley untuk mengetahui asal-usulnya juga tumbuh besar. Tanpa ingatan tentang nama kota kelahirannya, dia mulai menjelajah petunjuk melalui dunia maya.

Dia menghitung kecepatan rata-rata kereta untuk mengetahui sejauh mana perjalanannya selama 14 jam dulu. Lalu Brierley melingkari Calcutta serta memutuskan kota yang dicarinya adalah Khandwa.

"Saat menemukannya, saya langsung memperbesar gambar lokasi itu dan bang! Segalanya muncul begitu saja. Saya berhasil melacak dari air terjun tempat biasa bermain," ujar Brierley.

Sampai di Khandwa, dia menemukan rumah yang tampak akrab dengannya. Keluarga yang menghuni rumah itu telah pindah, tapi Brierley ingat namanya. Dengan bantuan orang-orang yang melintas, dia pun berhasil menemukan rumah tinggal ibu kandungnya.

featured-content