Sunday, 20 May 2012

OLED Fleksibel Samsung Banyak Peminat, Apple Salah Satunya?


OLED Fleksibel Samsung Banyak Peminat, Apple Salah Satunya?
Beberapa waktu yang lalu Samsung telah meresmikan nama Youm untuk layar fleksibel miliknya. Keunggulannya bukan hanya dapat dilipat, tapi layar ini juga lebih tipis, lebih ringan dan tidak dapat dipecahkan. Kabar terbaru yang beredar saat ini, OLED screen fleksibel tersebut telah mendapatkan pesanan dalam jumlah besar.

Kwon Oh-Hyun, Vice Chairman Samsung Electronics mengungkapkan pada KoreaTimes.co.kr bahwa perusahaannya telah mendapat order besar dari jajaran produsen elektronik untuk layar OLED fleksibel buatannya.

Kwon juga menambahkan bahwa Samsung akan mulai memproduksi flexible OLED display pada pertengahan tahun ini karena permintaan klien mereka cukup signifikan. Lebih lanjut Samsung ragu untuk menyebutkan nama perusahaan yang memesan produknya, tapi rumor mengisyaratkan bahwa Apple kemungkinan menjadi salah satu klien Samsung yang tertarik pada teknologi baru miliknya tersebut.



Sampai saat ini masih belum ada indikasi iDevice yang akan menggunakan layar fleksibel ini, dan tidak mudah untuk memprediksikan akan seperti apa tampilannya dengan teknologi layar fleksibel ini. “Apple merupakan perusahaan yang akan terus menciptakan trend dalam industri. Agaknya tidak mungkin jika Apple tidak tertarik untuk mengaplikasikan teknologi ini,” ungkap analis dalam sebuah pernyataan singkat di situs KoreaTimes.

Rumor lain juga menyebutkan jika sejumlah flexible OLED panel akan diproduksi oleh Samsung pada akhir tahun ini. sekitar 960.000 sheet yang akan mulai memasuki tahap produksi tahun 2012, yang berarti ada kemungkinan produsen merilis beberapa perangkat dengan teknologi layar fleksibel sebelum Apple.

Well.. tentu saja semua itu masih berupa analisa dan spekulasi. Bagaimana menurut Anda, apakah Samsung akan hadir dengan perangkat yang didukung layar fleksibel miliknya, atau justru produsen lain yang terlebih dahulu

featured-content